Tips Liburan ke Pantai Bersama Keluarga versi Sabai Dieter

Tips liburan ke pantai versi Sabai Dieter bisa Mama tiru agar momen liburan lebih seru dan gembira

30 Juni 2022

Tips Liburan ke Pantai Bersama Keluarga versi Sabai Dieter
Instagram.com/sabaidieter

Momen liburan sekolah telah datang dan paling ditunggu oleh anak-anak. Rekreasi bisa Mama jadikan sebagai apresiasi kecil-kecilan kepada anak setelah melewati pekan ulangan yang cukup berat di sekolah.

Tidak hanya anak yang senang dengan darmawisata ini, satu keluarga pun ikut bahagia.  Dewasa ini, tempat rekreasi sudah menjamur di ibu kota.

Mulai dari yang berada di dalam ruangan (indoor) hingga di alam bebas (outdoor). Misalnya, museum, taman kota, kolam renang dan wahana air, outbound, hingga pantai.

Tugas Mama adalah mencari tempat berlibur yang sesuai dengan keinginan dan kesukaan si Kecil. Agar dia lebih menikmati masa free sekolahnya ini.

Momen berlibur ini bisa Mama manfaatkan juga untuk bonding dengan anak dan keluarga. Kapan lagi semua anggota keluarga berkumpul bersama. Apalagi kebanyakan kaum Papa yang jarang ikut bertemu anak lantaran sibuk bekerja.

Salah satu mom influencer favorit warganet, Sabai Dieter memilih pantai sebagai tempat berlibur bersama dua anak dan suami tercinta. Hal ini terlihat dari beberapa unggahan di akun Instagram pribadi miliknya. Ia acap kali membagikan momen kebersamaan berlibur di pantai.

Mulai dari pantai terdekat di Pulau Seribu, Jakarta, pantai di Bali hingga Lombok pernah disinggahi oleh keluarga Sabai dan Ringgo.

Inilah uraian Popmama.com tentang tips liburan ke pantai versi Sabai Dieter. Ingat-ingat ya Mama supaya momen liburan di pantai kian gembira.

1. Sudah siap basah-basahan bersama

1. Sudah siap basah-basahan bersama
Instagram.com/sabaidieter

Menurut istri Ringgo Agus Rahman jika mengajak anak dan keluarga main ke pantai harus sudah siap basah sejak dari rumah. Lantaran air pantai menjadi objek utama untuk bersenang-senang dengan keluarga.

Sekadar bermain air di tepi pantai atau bahkan berenang. Mama juga bisa mencoba wahana lain, sepeti banana boat. Tapi jangan lupa untuk mengawasi anak dan pakaian anak pelampung supaya aman.

Editors' Picks

2. Siap kotor akibat pasir pantai

2. Siap kotor akibat pasir pantai
Instagram.com/sabaidieter

Sabai Dieter juga menambahkan harus siap kotor akibat pasir pantai. Bahkan Mamah harus rela jika pulang membawa baju kotor berlumur pasir pantai. Biarkan anak bermain-main di pasir pantai. Sabai Dieter juga memperingatkan Mama kemungkinan anak akan makan pasir.

Tidak dipungkiri pasir menjadi objek bermain yang seru dan asik bagi si Kecil. Misalnya dengan menguburkan seseorang di pasir hingga yang terlihat hanya sebatas kepala atau membuat istana pasir. Mama dan Papa diharapkan tetap mengontrol anak supaya mata tidak kelilipan pasir.

3. Sediakan baju ganti setelah main air dan pasir di pantai

3. Sediakan baju ganti setelah main air pasir pantai
Instagram.com/sabaidieter

Dalam sesi doorstop, ibu dua anak ini juga menyampaikan untuk membawa baju ganti. Pakain ini digunakan sebagai busana salin untuk anak usai puas bermain air dan pasir di pantai.

"Bawa baju ganti sih udah pasti," ungkapnya.

Bawalah pakaian ganti secukupnya. Pilih baju yang nyaman untuk dipakai beraktifitas di pantai atau pum saat berkendara pulang ke rumah.

4. Jangan lupa membawa handuk kecil untuk bilas atau mandi

4. Jangan lupa membawa handuk kecil bilas atau mandi
Instagram.com/sabaidieter

Selain baju ganti, tips berlibur ke pantai versi Sabai Dieter adalah membawa handuk kecil. Handuk kecil dipilih agar meminimalisir barang bawaan.

Kegunaan handuk untuk mengelap sekadar badan saat bilas di kamar kecil. Bukan untuk mandi secara sempurna di toilet umum yang tersedia di tempat wisata tersebut.

Hal ini karena air yang ada di WC umum tersebut biasanya adalah air payau sehingga tetap terasa lengket sehingga kurang bersih untuk tubuh.

5. Tidak apa-apa jika anak mandi tidak bersih, masih bisa mandi lagi di rumah

5. Tidak apa-apa jika anak mandi tidak bersih, masih bisa mandi lagi rumah
Instagram.com/sabaidieter

Kualitas air yang tidak sebersih di rumah  serta anak yang belum mahir mandi dengan baik, jadi bagi Sabai Dieter tidak masalah jika mandinya kurang bersih.

"Kalau pun mandinya kurang bersih atau hanya bilas-bilas saja, ya tidak apa-apa kok. Masih bisa mandi di rumah," tambahnya.

Jika pun Mama dan anak sudah mandi dengan benar di lokasi pantai, ada baiknya untuk mandi kembali saat tiba di rumah. Hal ini untuk memastikan badan Mama dan si Kecil sudah benar-benar bersih. Selain itu untuk menghindari hal-hal  tidak diinginkan.

Demikian ulasan Popmama.com tentang tips berlibur ke pantai versi Sabai Dieter. Pergunakan masa liburan dengan bijak dan ciptakan momen seru bersama keluarga tercinta.

Baca Juga:

Tanya Ahli

Mulai konsultasi seputar parenting yuk!

Hai Ma, mama mulai bisa bertanya dan berbagi pengalaman dengan ahli parenting.

Mama CerdAZ

Ikon Mama CerdAZ

Panduan kehamilan mingguan untuk Mama/Ibu, lengkap dengan artikel dan perhitungan perencanaan persalinan

Cari tahu yuk