5 Resep Masakan Berbahan Daging Merah untuk Anak

Daging merah penting untuk pembentukan sel darah merah, lho!

13 Juni 2022

5 Resep Masakan Berbahan Daging Merah Anak
Pexels/Andrea Piacquadio

Anak usia 1 tahun sudah beradaptasi dengan tekstur dan jenis makanan. Pun, sudah mahir memegang dan mengunyah makanan.

Pada usia ini pula kebutuhan kalorinya meningkat menjadi 1000-1400 kalori per hari sehingga porsi makanannya pun bertambah. Mereka sudah bisa diberi makanan ¾ mangkuk ukuran 250 mililiter untuk sekali makan.

Tubuh anak perlu diisi dengan makanan bergizi yang mengandung karbohidrat, protein hewani dan nabati, lemak, vitamin, mineral, serta serat.

Daging merah merupakan salah satu sumber protein hewani yang juga mengandung vitamin B12 dan mineral tinggi.

Vitamin B12 dan mineral penting untuk proses pembentukan sel darah merah, regenerasi sel, pengantaran sinyal saraf, dan kontraksi otot. 

Walau sedikit tricky, olahan daging merah biasanya lebih mudah disukai. Variasi menunya pun banyak sehingga anak tidak mudah bosan.

Lebih lanjut, Popmama.com sudah pilihkan 5 resep masakan berbahan daging merah untuk anak usia 1-3 tahun di bawah ini.

1. Tumis Daging Giling Brokoli Saus Tiram

1. Tumis Daging Giling Brokoli Saus Tiram
thehealthyconsultant.com

Untuk Mama yang masih ragu memberi daging potong untuk anak usia 1 tahun, bisa memulai dengan menu ini. Walaupun halus, daging pada masakan ini cukup bertekstur sehingga cocok untuk anak 1-3 tahun yang sudah mulai mengeksplorasi tekstur dan jenis makanan.

Namun, masakan ini belum mengandung karbohidrat. Mama bisa sajikan masakan ini bersama nasi untuk memenuhi kebutuhan karbohidrat anak.

Dengan masakan ini, Mama bisa sekaligus melatih anak menggunakan sendok dengan benar karena ukuran dagingnya kecil-kecil.

Bahan:

  • Daging giling 100 gram
  • Brokoli sesuai selera
  • Bawang putih 1 siung
  • Bawang merah 2 siung
  • Bawang bombay ¼ potong
  • Minyak wijen ½ sendok teh
  • Minyak goreng 2 sendok makan
  • Saus tiram 1 sendok teh
  • Kaldu sapi
  • Garam
  • Gula
  • Air

Cara Membuat:

  • Potong brokoli dengan ukuran sedang, lalu sisihkan.
  • Iris tipis bawang merah, kemudian sisihkan.
  • Cincang bawang putih. Sisihkan.
  • Potong bawang bombay. Sisihkan
  • Tuangkan minyak wijen dan minyak goreng ke wajan, lalu panaskan. Masukkan bawang Bombay dan tumis hingga harum. Setelah itu, masukkan bawang putih dan bawang merah. Tumis kembali hingga harum.
  • Masukkan daging giling, lalu aduk sebentar.
  • Tuangkan air secukupnya, lalu masukkan saus tiram, garam, gula, dan kaldu sapi. Aduk hingga rata.
  • Masukkan brokoli dan aduklah kembali hingga tercampur rata.
  • Kemudian, tutup dan diamkan selama kurang lebih 5 menit sampai air sedikit menyusut.
  • Angkat dan tuang ke dalam mangkuk atau piring anak. Siap disajikan!

Editors' Picks

2. Sup Daging

2. Sup Daging
myfoodandfamily.com

Ingin memberikan anak menu yang menyegarkan? Mama bisa mencoba resep Sup Daging ini.

Selain menyegarkan karena berkuah, ada sayur-sayuran juga di dalamnya untuk memenuhi gizi anak dalam satu porsi. Mama bisa menyajikannya bersama nasi sebagai sayur.

Bahan:

  • Daging 1 ons
  • Wortel 1 buah
  • Kentang 1 buah
  • Kubis 1 lembar
  • Bawang merah 3 siung
  • Bawang putih 2 siung
  • Daun seledri 1 batang
  • Daun bawang 1 batang
  • Minyak goreng 1 sendok makan
  • Gula pasir 1 sendok teh
  • Garam ½ sendok teh
  • Lada halus ¼ sendok teh
  • Air 1 gelas belimbing

Cara Membuat:

  • Potong daging dan kentang berbentuk dadu kecil, lalu sisihkan.
  • Iris wortel tidak terlalu tipis, lalu sisihkan.
  • Potong kubis kecil-kecil, lalu sisihkan.
  • Haluskan bawang merah dan bawang putih.
  • Tuang minyak goreng ke dalam wajan, lalu panaskan. Kemudian, masukkan bawang merah dan bawang putih yang telah dihaluskan. Tumis hingga harum.
  • Masukkan daging dan tumis hingga berubah warna.
  • Masukkan lada, gula pasir, dan garam. Aduk hingga rata.
  • Tuangkan air, lalu masak hingga mendidih.
  • Masukkan kentang, wortel, dan kubis yang telah dipotong-potong. Aduk-aduk, lalu tunggu hingga matang. Siap disajikan!

3. Semur Daging Sapi

3. Semur Daging Sapi
Pexels/SenuScape

Semur Daging Sapi cocok dijadikan teman nasi. Rasa manis dari kecap pada masakan ini juga cocok di lidah anak, mengingat anak-anak menyukai makanan manis.

Jika sayur pada resep ini dirasa kurang, Mama bisa menyajikan rebusan brokoli yang telah dipotong-potong secara terpisah.

Lebih bagus lagi jika Mama memberikan brokoli mentah karena bisa sekaligus untuk mengurangi asam pada mulut anak.

Bahan:

  • Daging sapi 1 ons
  • Kentang 1 buah
  • Bawang Bombay ¼ buah
  • Bawang putih 2 siung
  • Garam 1 sendok teh
  • Gula 1 sendok teh
  • Kecap 3 sendok makan
  • Minyak goreng 1 sendok makan
  • Air ½ gelas belimbing

Cara Membuat:

  • Cincang halus bawang putih, lalu sisihkan.
  • Potong kecil-kecil bawang Bombay, lalu sisihkan.
  • Potong daging dan kentang berbentuk dadu kecil-kecil, lalu sisihkan terpisah.
  • Tuangkan minyak goreng ke dalam wajan dan panaskan. Kemudian, masukkan bawang Bombay. Tumis hingga harum. Setelah itu, masukkan bawang putih dan tumis kembali hingga harum.
  • Masukkan daging sapi, garam, dan gula. Tumis hingga daging berubah warna.
  • Tuangkan air, lalu aduk hingga rata. Diamkan hingga mendidih.
  • Masukkan kentang dan kecap. Masak hingga daging empuk dan air sedikit menyusut.
  • Pindahkan ke mangkuk dan siap disantap!

4. Nasi Tim Daging Sapi

4. Nasi Tim Daging Sapi
tasteofhome.com

Menu yang satu ini sudah lengkap, tidak perlu menyajikan nasi secara terpisah. Sudah ada karbohidrat, daging, dan sayur dalam satu porsi. Rasa nasinya pun berbeda karena menyerap bumbu-bumbu ketika dimasak.

Karena daging dan sayurnya sudah tercampur dengan nasi, anak juga tidak bisa pilih-pilih mana yang ingin dimakan. Cocok untuk mengajarkan anak agar tidak pilih-pilih makanan.

Bahan:

  • Daging sapi cincang ½ ons
  • Beras ½ gelas belimbing
  • Wortel 1 buah
  • Buncis 3 buah
  • Daun bawang 1 batang
  • Bawang Bombay ¼ buah
  • Bawang putih 2 siung
  • Gula 1 sendok teh
  • Garam 1 sendok teh
  • Kecap 2 sendok makan
  • Minyak goreng 1 sendok makan
  • Air 1 gelas belimbing

Cara Membuat:

  • Cuci bersih beras, lalu sisihkan.
  • Potong wortel berbentuk dadu kecil dan sisihkan.
  • Potong buncis dan bawang bombay kecil-kecil, lalu sisihkan secara terpisah.
  • Cincang bawang putih. Sisihkan.
  • Tuang minyak goreng ke dalam wajah, lalu panaskan. Kemudian, masukkan bawang Bombay. Tumis hingga harum.
  • Masukkan bawang putih, tumis kembali hingga harum.
  • Masukkan garam, kecap, dan gula. Aduk sebentar.
  • Kemudian, masukkan daging. Tumis hingga berubah warna.
  • Setelah daging berubah warna, tuangkan air dan beras, lalu aduk hingga rata. Diamkan hingga setengah matang.
  • Matikan kompor, lalu tuangkan ke mangkuk stainless. Tim menggunakan kukusan hingga matang. Siap disajikan!

5. Bakso Daging Keju Goreng

5. Bakso Daging Keju Goreng
japantimes.co.jp

Siapa yang tidak suka gorengan? Rasanya yang gurih, renyah, dan mudah disantap membuatnya disukai anak-anak maupun orang dewasa.

Bakso Daging Keju Goreng cocok untuk dijadikan lauk maupun camilan. Dengan menu gorengan ini, Mama bisa sekaligus melatih anak agar banyak minum karena sifatnya yang sangat kering.

Namun, hati-hati dengan minyaknya, ya! Sebisa mungkin, tiriskan hingga minyak yang tertinggal dalam bakso benar-benar sedikit agar tenggorokan anak tidak sakit.

Bahan:

  • Daging giling 200 gram
  • Keju 40 gram
  • Pala bubuk 1/8 sendok teh
  • Garam ½ sendok teh
  • Margarin 2 sendok makan
  • Minyak goreng

Cara Membuat:

  • Parut keju dan sisihkan ke mangkuk kecil.
  • Masukkan daging giling ke dalam mangkuk kosong. Taburkan garam dan pala bubuk, lalu aduk hingga bahan tercampur rata.
  • Masukkan keju dan margarin. Aduk hingga tercampur rata, lalu uleni adonan hingga hampir kalis dan bisa dibentuk.
  • Cetaklah adonan dengan ukuran dan bentuk sesuai selera, tapi sebaiknya jangan terlalu besar agar mudah matang.
  • Tuangkan minyak goreng setinggi ukuran bakso daging ke dalam wajan, lalu panaskan. Setelah minyak siap, masukkan bakso daging. Tumis hingga berubah kecokelatan dan matang secara merata.
  • Angkat dan tiriskan agar minyak pada bakso daging berkurang. Siap disajikan!

Itulah 5 resep masakan berbahan daging merah untuk anak usia 1-3 tahun.

Namun, jangan terlalu banyak memberi daging merah pada anak, ya! Walaupun kaya nutrisi, daging merah juga tinggi kandungan lemak jenuhnya.

Mama bisa berikan bergantian dengan daging putih atau sumber protein lain. Itulah beberapa ide resep masakan berbahan daging merah untuk anak. Selamat mencoba, Ma!

Baca juga:

Tanya Ahli

Mulai konsultasi seputar parenting yuk!

Hai Ma, mama mulai bisa bertanya dan berbagi pengalaman dengan ahli parenting.

Mama CerdAZ

Ikon Mama CerdAZ

Panduan kehamilan mingguan untuk Mama/Ibu, lengkap dengan artikel dan perhitungan perencanaan persalinan

Cari tahu yuk