5 Menu MPASI Bayi Usia 7 Bulan, Variasi Rasa Manis dan Gurih

Aneka menu MPASI bayi usia 7 bulan untuk rasa dan tekstur yang bervariasi

15 April 2019

5 Menu MPASI Bayi Usia 7 Bulan, Variasi Rasa Manis Gurih
Pixabay.com/BenKerckx

Saat bayi berusia 6 bulan, tibalah waktunya bagi Mama untuk memberikan makanan padat sesuai dengan usianya. Sebagai tahap pengenalan, bayi yang berusia 6 hingga 7 bulan sudah mulai bisa diperkenalkan dengan makanan padat. Misalnya bubur buah, beras dan juga beberapa protein hewani lainnya.

Supaya tidak bosan dan membuat si Kecil ogah makan, tentu saja pemilihan menu yang diberikan harus tepat dan bervariasi. Seperti apa contohnya? Berikut ini inspirasi 5 resep menu MPASI 7 bulan dari Popmama.com berikut ini.

1. Bubur pisang mangga

1. Bubur pisang mangga
mouthsofmums.com

Rasa pisang dan mangga manis dan enak di lidah bayi. Selain itu teksturnya mudah dicerna dan dapat dibuat bubur yang cukup halus.

Bahan-bahan:
100 gram mangga, pilih yang manis dan matang lalu potong dadu.
100 gram pisang ukuran sedang.
200 ml ASI atau susu formula.

Cara membuat:

  1. Kupas mangga dan pisang, lalu potong dadu.
  2. Haluskan dengan menggunakan blender atau food processor.
  3. Tuang ke dalam wadah kedap udara dan tambahkan ASI atau susu formula saat akan menggunakannya.
  4. Aduk hingga merata, lalu sajikan. 

Editors' Picks

2. Bubur beras wortel

2. Bubur beras wortel
Freepik/Jannoon028

Campuran nasi sebagai karbohidrat dengan wortel dan kaldu ayam, menciptakan rasa gurih alami pada resep kali ini.

Bahan-bahan:
Beras secukupnya yang direndam semalaman.
Wortel diparut hingga halus.
Kaldu ayam.

Cara membuat:

  1. Masukkan beras dan wortel yang telah diparut ke dalam panci, lalu beri air matang secukupnya.
  2. Masak sampai air menyusut. Setelah itu tambahkan air setengah lagi dari takaran sebelumnya matangkan hingga menjadi bubur.
  3. Jangan lupa diaduk secara perlahan, ya Ma, agar hancur dan teksturnya lembut sehingga mudah dicerna bayi.

3. Bubur kentang ayam giling

3. Bubur kentang ayam giling
Pixabay.com/422737

Rasa bubur yang satu ini bervariasi. Pasti disukai si Kecil.

Bahan-bahan:
1 buah kentang ukuran sedang, potong dadu.
1 sdm daging ayam dingin.
½ buah wortel, cincang halus.
1 siung bawang putih, cincang halus.
1 sdt unsalted butter.

Cara membuat:

  • Rebus wortel, kentang, dan daging giling terlebih dahulu, lalu masukkan bawang putih yang sudah dicincang. Masak hingga empuk dan matang.
  • Blender bahan-bahan yang sudah direbus hingga setengah halus, lalu masukkan unsalted butter ke dalamnya.
  • Blender lagi hingga halus dan siap untuk dijadikan sebagai menu MPASI bayi.

4. Bubur labu

4. Bubur labu
Freedigitalphotos/Tiramisustudio

Labu kuning bertekstur empuk dengan rasa manis alami. Cocok sebagai bubur MPASI bayi usia 7 bulan.

Bahan-bahan:
50 gram labu kuning, kupas lalu potong dadu.
30 ml ASI atau susu formula.

Cara membuat:

  1. Rebus labu kuning hingga lunak, tiriskan.
  2. Haluskan menggunakan blender atau food processor hingga lembut.
  3. Tambahkan ASI atau susu formula yang sudah dicairkan. Aduk hingga merata.
  4. Bubur labu siap disajikan selagi hangat.

5. Puree Kacang Hijau

5. Puree Kacang Hijau
Pixabay.com/PDPics

Puree yang satu ini mudah dibuat dan bergizi tinggi. Tambahan extra virgin olive oil membuat bubur ini makin kaya kandungan nutrisi.

Bahan-bahan:
2 sdm kacang hijau, rendam selama 6 jam, lalu cuci hingga bersih.
2 gelas air putih untuk merebus.
30 ml ASI atau susu formula.
1 sdt extra virgin olive oil.

Cara membuat:

  1. Rebus kacang hijau dengan 2 gelas air putih selama 20 menit atau hingga empuk.
  2. Selanjutnya, blender kacang hijau hingga halus lalu saring.
  3. Tambahkan ASI atau susu formula dan extra virgin olive oil.
  4. Aduk hingga rata dan siap disantap si Kecil.

Kelima menu MPASI 7 bulan di atas sangat mudah untuk dipraktekkan dan teksturnya lembut. Cocok untuk si Kecil yang berusia 7 bulan. Semoga resep-resep ini dapat menjadi inspirasi ya, Ma.

Baca Juga:

Tanya Ahli

Mulai konsultasi seputar parenting yuk!

Hai Ma, mama mulai bisa bertanya dan berbagi pengalaman dengan ahli parenting.

Mama CerdAZ

Ikon Mama CerdAZ

Panduan kehamilan mingguan untuk Mama/Ibu, lengkap dengan artikel dan perhitungan perencanaan persalinan

Cari tahu yuk