Gerakan Mudah untuk Memperbaiki Postur Bungkuk 

Postur tubuh yang bungkuk masih bisa diperbaiki, lho

10 Juni 2022

Gerakan Mudah Memperbaiki Postur Bungkuk 
Pexels/Andrea Piacquadio

Sering merasa sakit leher atau sakit pinggang? Mungkin ada yang salah dengan bentuk tubuh kamu, seperti postur yang bungkuk.

Tanpa disadari, banyak kebiasaan kita yang dapat membuat tubuh membungkuk, seperti terlalu sering duduk di depan laptop, membawa beban terlalu berat di punggung, sering menggunakan sepatu hak tinggi, bahkan ibu-ibu yang terlalu lama menyusui.

Kabar baiknya, postur tubuh yang bungkuk masih bisa diperbaiki, lho. Pelatih fitnes, Cantika Felder, mencontohkan beberapa gerakan yang bisa kamu lakukan sendiri di rumah.

Berikut Popmama.com rangkum 5 gerakan memperbaiki postur bungkuk.

1. Angkat tangan ke atas bergantian

1. Angkat tangan ke atas bergantian
Youtube.com/Fit with Cantika

Gerakan untuk memperbaiki postur bungkuk yang pertama adalah dengan mengangkat tangan ke atas secara bergantian.

Gerakan ini di mulai dengan berdiri tegak, mengunci perut agar tidak ikut bergerak, kemudian angkat tangan lurus ke atas secara bergantian kanan dan kiri.

Saat mengangkat tangan, rasakan peregangan di bagian punggung. Ulangi gerakan tersebut selama 45 detik. Jangan lupa atur napas, ya. Setelah selesai, istirahat 15 detik.

Editors' Picks

2. Regangkan kedua tangan ke samping

2. Regangkan kedua tangan ke samping
Youtube.com/Fit with Cantika

Luruskan kedua tangan ke samping dengan telapak tangan menghadap ke atas, lalu tarik siku ke arah belakang punggung sambil diregangkan.

Selalu kunci perut dan bernapas dengan teratur, ya. Ulangi gerakan tersebut selama 45 detik. Kemudian istirahat 15 detik.

3. Tutup buka siku

3. Tutup buka siku
Youtube.com/Fit with Cantika

Mulai dengan tutup siku di tengah sejajar dengan dada, lalu buka siku ke arah belakang. Pastikan bahu tetap rileks.

Ulangi gerakan yang sama selama 45 detik. Rasakan tarikan yang ada di punggung kamu. Kemudian istirahat 15 detik.

4. Pose 'cat and cow'

4. Pose 'cat and cow'
Youtube.com/Fit with Cantika

Mulai dengan posisi merangkak, dengan bahu sejajar pergelangan tangan dan pinggang sejajar lutut.

Ambil napas sambil melengkungkan punggung ke arah lantai, buka dada dan pandangan lihat ke arah depan. Kemudian buang napas dari mulut, lengkungan punggung ke arah langit, lalu lipat dagumu ke arah dada sambil mengencangkan bokong dan tahan ke perut ke dalam.

Ulangi gerakan yang sama selama 45 detik, lalu istirahat 15 detik.

5. Posisi tengkurap

5. Posisi tengkurap
Youtube.com/Fit with Cantika

Mulai dengan posisi tengkurap, taruh telapak tangan di samping dadamu, kunci perut terlebih dahulu lalu dorong tangan lurus angkat dada. Pastikan bahumu tetap rileks, ya.

Ulangi gerakan yang sama selama 45 detik, lalu istirahat 15 detik.

Setelah selesai, ulangi gerakan no 1 hingga 5 sebanyak 2 set.

Itulah 5 gerakan untuk memperbaiki postur tubuh bungkuk. Dengan rutin mempraktikkan di rumah, postur tubuh kamu yang bungkuk akan semakin membaik. Selamat mencoba!

Baca juga:

Tanya Ahli

Mulai konsultasi seputar parenting yuk!

Hai Ma, mama mulai bisa bertanya dan berbagi pengalaman dengan ahli parenting.

Mama CerdAZ

Ikon Mama CerdAZ

Panduan kehamilan mingguan untuk Mama/Ibu, lengkap dengan artikel dan perhitungan perencanaan persalinan

Cari tahu yuk